Pangkalan SD Negeri Santosa Kembali Melaksanakan Kegiatan Ekstrakurikuler Pramuka
Pramukahaurwangi.or.id,
Pada hari ini Sabtu tanggal 26 Juli 2025 pangkalan SD Negeri Santosa Gugus Depan 31-011 - 31-012 Kwarran Haurwangi melaksanakan kembali Kegiatan Ekstrakurikuler Pramuka.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Mike Greeth Rumahlatu, S.Pd-ALGT sebagai pembina Pramuka. Mengawali kegiatan Ekstrakurikuler Pramuka di awal semester, Latihan ini dilaksanakan gabungan antar Golongan Siaga dan Golongan Penggalang, Antusias anak-anak sangat baik, mereka bersemangat mengikuti kegiatan tersebut. Kegiatan ini diikuti oleh 17 orang Golongan Siaga dan 18 orang Golongan Penggalang.
Mengawali kegiatan latihan, anak-anak dikenalkan dengan upacara pembukaan latihan bagi golongan Siaga dan Golongan Penggalang.
semoga kegiatan ini menjadi awal yang baik dalam kegiatan Pramuka pangkalan SD Negeri Santosa ke masa-masa mendatang yang gemilang.



Comments
Post a Comment