Pramuka Haurwangi.or.id.: SD Negeri Cipetir 01 adalah salah satu pangkalan di Kwarran Haurwangi yang mengkolaborasikan kegiatan pembelajaran dengan kegiatan kepramukaan. Hari ini, Jumat 31 Januari 2025 siswa kelas 3A menyelenggarakan permainan sebelum masuk belajar ke dalam kelas. Kegiatan ini dilaksanakan di halaman sekolah diikuti semua peserta didik, di bawah bimbingan Kak Muhammad Sopyan, S.Pd. Pekan ini siswa kelas 3A jadwal belajar di siang hari, mulai pukul 13.00 sampai pukul 17.00. Pembelajaran siang hari dikarenakan siswa tidak tertampung oleh ruang kelas yang ada, sehingga sekolah menjadwalkan pembelajaran pagi dan pembelajaran siang. Kak Muhammad Sopyan, S.Pd sebagai guru kelas 3a menjelaskan " Pembiasan bermain sebelum masuk kelas bertujuan untuk membangun dan mengembangkan karakter kebersamaan, kerjasama dan kesetiakawanan antara siswa dan guru. Permainan yang dilaksanakan aneka ragam disesuaikan dengan situasi kondisi".
Guru kelas 3A sekaligus pembina Pramuka Siaga Kak Muhammad Sopyan, S.Pd menjelaskan dampak dan manfaat dari permainan ini antara lain terbangunnya kebersamaan antara guru dan siswa. Kali ini permainan yang diselenggarakan adalah menyebutkan bermacam-macam nama buah, untuk mengolah perbendaharaan kata peserta didik tentang pengetahuan nama buah-buahan yang ada di Indonesia.
Kepala sekolah SD Negeri Cipetir 01 sekaligus Mabigus, Kak Sutarko mengapresiasi kegiatan tersebut untuk mendukung daya Nalar dan keterampilan peserta didik dalam pembentukan dan pengembangan karakter, Diharapkan kedepan semua guru kelas dan pembina Pramuka mempunyai terobosan-terobosan yang terbingkai oleh kegiatan kepramukaan untuk pengembangan karakter peserta didik. "Kami harapkan semua dewan guru yang juga pembina Pramuka berkreasi dalam penyelenggaraan pembelajaran di kelas untuk membangun dan mengembangkan karakter siswa", kata ka mabigus Cipetir 01.
Kak Sutarko juga menjelaskan bahwa SD Negeri Cipetir 01 adalah Gugus Depan tergiat hasil penilaian Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Cianjur di Tahun 2023, sehingga sangat mendukung semua jenis kegiatan yang berkaitan dengan kepramukaan. Juga sebagai bentuk realisasi program ekstrakurikuler kepramukaan,
2 Comments
Mantap....
ReplyDeleteKeren sekolah juara
ReplyDelete