Pramuka Haurwangi.co.id.: Jum'at 24-01-2025, Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kec. Haurwangi mengikuti Giat Peningkatan Kapasitas Sekretaris dan Kepala Sekretariat Kwarran yang dilaksanakan pada hari Jumat - Sabtu - Minggu, 24-26 Januari 2025 bertempat di Bumi Perkemahan Ranca Upas Kabupaten Bandung. Kwarran Kecamatan Haurwangi memberangkatkan Sekretaris Kwarran Kak Mike Greet Rumahlatu dan dihadiri oleh Ketua Kwarran Kak Jajang Ajis Sudiana, Wakil Ketua bidang peserta didik Kak Agus Sugiat Rohmawan dan Wakil Ketua Bidang Renorgakum Kak Sutarko juga dihadiri oleh beberapa andalan Kak Sri Wahyuni, Kak Bayu Hari Priandi yang berkesempatan ikut melepas keberangkatan Kontingen jalur Utara. Pemberangkatan dari Masjid Raihan Kecamatan Haurwangi setelah shalat Jumat di Masjid tersebut. Peserta dilepas secara resmi oleh Wakil Ketua Bidang Renorgakum Kwarcab Cianjur.
Kak Sutarko dalam sambutan pelepasnya menyampaikan beberapa pesan kepada peserta konvoi untuk menjaga keselamatan dan kebersamaan dalam perjalanan ke Ranca Upas. "Jaga keselamatan diri dan rombongan, jaga kebersamaan, hindari kecepatan, utamakan keselamatan selama perjalanan. Jangan lupa ibadah, apabila tiba waktu shalat sekalian beristirahat", kata Kak Sutarko.
Sementara ketua Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Haurwangi Kak Jajang Ajis Sudiana menyampaikan harapannya kepada sekretaris kwarran setelah mengikuti kegiatan peningkatan kapasitas dapat dibarengi dengan kinerja di kwarran Haurwangi. "Saya berharap kepada sekretaris ranting setelah mengikuti kegiatan ini memperoleh ilmu untuk meningkatkan kinerjanya mempersiapkan, melaksanakan dan membuat laporan di setiap bidang kegiatan di kwarran Haurwangi", kata ketua Kwarran.
Ketua kwarran juga turut mengawal perjalanan jalur utara dari Haurwangi hingga ke Ciwidey . "Setelah saya cek ternyata peserta tidak paham rute perjalanan ke Ranca Upas. Oleh karenanya saya ingin mengawal perjalanan teman-teman sekertaris dan kepala sekretariat kwarran se kabupaten cianjur dari Haurwangi hingga Ciwidey. Kebetulan besok saya ada agenda penting yang tidak bisa ditinggalkan, saya hanya bisa mengawal sampai ke Ciwidey ", kata ketua kwarran Haurwangi.
1 Comments
Kerennn.... Semoga selamat sampai tujuan kaka
ReplyDelete