Jam 08.00-14.00
1.Siti Rusmiyati (SMA Karya Bakti Kemang)
2.Mira (SMA Karya Bakti Kemang)
Jam 14.00- 20.00
1. Atsalits Nurazizah Solihin
2. Oktaviany Daniati (SMKN 1 Bojongpicung)
Jam 20.00 - Sampai Pagi
1. Fazar Erfana (SMAN 1 Bojongpicung)
2. Aren Nanda Putra (SMAN 1 Bojongpicung).
Saka Bakti Husada Kwarran Bojongpicung sudah mempunyai jadwal kegiatan rutin sebagaimana kerja sama antara Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Bojongpicung dan UPTD Puskesmas Bojongpicung dan Puskesmas Cikondang. Pamong Saka Bakti Husada Kwarran Bojongpicung, Kak Ekawati Sri Juwira menjelaskan bahwa kegiatan pos kesehatan di pos pam nataru 2024 sudah terjadwal untuk semua anggota yang terdiri dari beberapa pangkalan SMA SMK yang ada di Kecamatan Bojongpicung. "Mengingat di jalur lalu lintas Kecamatan Bojongpicung tidak ada pos pengamanan dan pos kesehatan Nataru, maka anak-anak SBH di perbantukan ke pos kesehatan yang ada di Kecamatan Haurwangi. Anak-anak pramuka yang bertugas gabungan dari beberapa pangkalan yang ada di SMA SMK Kecamatan Bojongpicung sesuai dengan jadwal yang sudah disusun", kata kak Ekawati.
1 Comments
Terima kasih kepada sbh bjpicung yg sdh berbakti
ReplyDelete