Pramuka Hauwangi.or.id :
Laporan pergerakan peserta Raimuna cabang pada hari Rabu 18 Desember 2024 terpantau tetap semangat meski seharian di barengi gerimis yang tak henti-henti.
Semua peserta dari kontingen Haurwangi melaksanakan giat rotasi pagi hingga siang di kebeberapa titik yang berbeda dasarkan alur pergeseran dari panitia pelaksana.
Pantauan tim media web Kwarran
Scraf merah :
Kegiatan : Navigasi Darat
Nama : M.Sopiandi, Raja
Pangkalan : SMKN 1 Haurwangi, SMK NHP
Scraft Biru :
Kegiatan : Navigasi Darat
Nama : Nuraeni, Raya Agung
Pangkalan : SMKN 1 Haurwangi
Scraft Abu :
Kegiatan : Outbond (Climbing, Dan Menembak)
Nama : Muhamad Zidan, Jenita
Pangkalan : SMKN 1 Haurwangi
Scarf biru muda :
Di ikuti oleh Keterwakilan Kontingen Haurwangi ( SMK ALBANTARI, SMKN 1,SMA putra juang, SMA Karya Bakti, SMK NHP )
Scraf Hitam :
Kegiatan : Rubberscraft
Tempat : Aula Putri
Nama : Qori Nurpadilah, M. Ihsan
Pangkalan : SMKN 1 Haurwangi, SMK NHP.
Meskipun situasi kondisi di bumi perkemahan Mandala Kitri hari ini di guyur hujan, semua peserta dari Kwartir Ranting Kecamatan Hayrwangi tetap semangat mengikuti rangkaian kegiatan berdasarkan alur perputaran scrap peserta. Beberapa kegiatan yang dilakukan hari ini merupakan pengalaman baru bagi peserta, terutama kesempatan untuk menembak di mana semua peserta berkesempatan menembak menggunakan senjata softgun yang disiapkan oleh panitia. Pelatih atau instruktur nya juga tidak kaleng-kaleng, karena mengambil dari Perbakin Cianjur. Sedangkan untuk Survival semua peserta mendapatkan ilmu teori dan praktek pertahanan hidup di alam terbuka dengan narasumber dari scout Rescue Kwarcab Cianjur.

Muhammad Zidan dan Jenita dari pangkalan SMK Negeri 1 Haurwangi yang berkesempatan mengikuti outbound berupa climbing merasakan bagaimana rasanya bisa baik tebing buatan. Setelah dipasang webbing atau tali tubuh untuk pengamanan peserta berkesempatan mencoba menaiki tebing buatan dengan pengawasan dari instruktur mksc.
"ini adalah pengalaman pertama saya bisa memanjat tebing buatan dan merasakan sulitnya mencari pegangan dan tumpuan kaki untuk bisa naik tebing", kata M. Zidan
6 Comments
Semakin banyak. Pengalaman semakin banyak cerita
ReplyDeletemantap, lanjutkan generasi penerus
ReplyDeleteSemangat ..dan sehat"
ReplyDeleteSeru sekaliiiiiu, jadi pingin ikutan 🤣
ReplyDeleteGood, semangat untuk peserta raicab
ReplyDeleteGood job,,,
ReplyDelete