Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Haurwangi kembali mengikuti pengukuhan pramuka garuda di Kwartir Cabang Cianjur gelombang 2 Tahun 2024. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Bale Kitri Kwarcab Cianjur, pada hari Minggu tanggal 10 bulan November tahun 2024 diikuti oleh 7 pramuka garuda siaga dan 8 pramuka garuda penggalang. Hadir pada kegiatan tersebut unsur pimpinan Kwartir Ranting Haurwangi antara lain wakil ketua bidang bina muda Kak Agus Sugiat Rohmawan, wakil ketua bidang renorgakum Kak Sutarko, andalan ranting urusan siaga, andalan ranting urusan penggalang dan para pembina pendamping dan mabigus dari setiap pangkalan. Pramuka siaga garuda berasal dari pangkalan SD Negeri Cipetir 01 sebanyak 2 orang, SD Negeri Cipetir 3 sebanyak 2 orang, SD Negeri Sirnagalih sebanyak 2 orang dan SD Negeri Santosa 1 orang. Sedangkan untuk pramuka penggalang berasal dari MTs Al Ikhwan Cihea Kecamatan Haurwangi.
Pramuka garuda siaga yang dikukuhkan hari ini adalah
Muhamamad Fahry Ramadhan, Khiar Nabhan Alfarizqi, Hafizh Muhammad Nashir R, Fazila Miza Agniya Nisa, Siti Nayla Nurhawa, Garnia Alfa Sanny, Ajeng Silvana Sundoro
Sedangkan dari pramuka garuda penggalang adalah
Shilfi Hendiana Putri, Siti Atin Nurhasanah, Keysa Nurfadilah Junaedi, Yunita Kusmarni, Zulfa Aulia Rahma, Melisa Anggraeni, Siska Novita Putri, Shafa Nurbalqis
Pramuka garuda dari Kwarran Haurwangi dikukuhkan bersama dengan 209 orang pramuka garuda lainnya terdiri dari golongan siaga, golongan penggalang, golongan penegak, dan golongan pandega. Mabigus MTs Al Ikhwan Cihea Kecamatan Haurwangi Kak Nurjaman, S.Pd.I-LG mempunyai harapan besar untuk generasi penerus pramuka berasal dari sekolahnya. "Ini adalah kesempatan pertama pangkalan MTs Al Ikhwan bisa mencetak penggalang garuda dan berharap kedepan bisa menjadi generasi penerus untuk Kwarran Haurwangi", ucap Kak Nurjaman.
9 Comments
mantap, Segala sesuatu di awali dai awal, mudah-mudahan dengan awal ini s
ReplyDeletekesuksesan akan tercapai
Kwarran Haurwangi the best
ReplyDeleteKwaran Haurwangi mantaf, semoga Sukses terus dan ke depannya menjadi Kwaran terbaik ke satu Amin Yarobal Alamin.
ReplyDeleteSelamat dan semangat untuk terus berkembang Ananda dan Adik hebat semua! Kwarran Haurwangi bisa 🫶🏻
ReplyDeleteSelamat ananda-ananda hebat.
ReplyDeleteSemoga menjadi teladan.
Kwarran Haurwangi,, bisa!!!!! 💚
Alhamdulillah dengan Pramuka Garuda Semoga anak saya menjadi Pribadi yang Mandiri Berkarakter.
ReplyDeleteselamat dan sukses buat nanda-nanda garuda yang baru... semoga bisa mewarnai kehidupan pramuka di haurwangi
ReplyDeleteKeren Kakak
ReplyDeleteKwarran Haurwangi, always is the best
ReplyDelete