Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

iklan 728 x 90

PELANTIKAN SIAGA MULA PANGKALAN SD NEGERI CIPEUYEUM 1


Gugus Depan 31.031 - 31.032 pangkalan SD Negeri Cipeuyeum 1 Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Kecamatan Haurwangi menyelenggarakan perkemahan satu hari bagi pramuka Siaga yang dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 9 November 2024. Perkemahan satu hari dilaksanakan/bertempat di halaman SD Negeri Cipeuyeum 1, dan diikuti oleh dua barung putra dan putri. Kegiatan persari ini dilaksanakan sekaligus pemantapan dan pelantikan siaga mula. Bunda Nuri mau balikan penjelasan bahwa nanda nanda siaga ini sudah mengikuti ujian syarat kecakapan umum bagi pramuka siaga mula.


Pelantikan siaga mula dilaksanakan sesaat upacara penutupan persari. Ada 8 siaga mula yang dilantik yaitu  tiga orang siaga putra dan 5 orang siaga putri. Ke-8 siaga mula tersebut adalah : MUHAMMAD FHATUL ABQARI P, MUHAMMAD AT-TORIQ H, MUHAMMAD RAFA H, ADZKIA SAMHA SAUFA, CANTIKA AJAHRA PUTRI, NADA NADHIFAH, TASYA CHLORA, dan SITI QONITA. Semua pramuka siaga mula yang dilantik adalah siswa kelas 4 SD Negeri Cipeuyeum 1.

Mabigus SD Negeri Cipeuyeum 1 Kak Hj. Cucu Halimah, S.Pd.,M.Si-MG menjelaskan bahwa program persari bertujuan mempersiapkan calon-calon pramuka siaga garuda di tahun 2025. "Pelantikan siaga mula di SD Negeri Cipeuyeum 1 merupakan rencana panjang dari pembentukan pramuka siaga garuda di pangkalan kami", kata Hj. Cucu Halimah. Semoga di tahun 2025 SD Negeri Cipeuyeum 1 bisa mengikuti kembali verifikasi kecakapan pramuka garuda di Kwarran Haurwangi.

Post a Comment

4 Comments

  1. Selamat buat SDN Cipeuyeum 1, semoga kegiatannya makin meriah, dan bertambah lagi

    ReplyDelete
  2. Selamat buat SDN Cipeuyeum 1, Mantaaap

    ReplyDelete
  3. selamat buat nanda nanda siaga mula dari cipeuyeum 1. teruskan ke siaga bantu, tata dan garuda ya....

    saya akan mendukung kalian semua

    ReplyDelete
  4. selamat buat nanda nanda semua... lanjut ke bantu dan tata ya

    ReplyDelete

Sistem Pengarsipan Digital